Minggu, 03 Desember 2017

5 Contoh Puisi Tentang Cinta Terbaru Dijamin Tersentuh Bila Bacanya

Foto-puisi-tentang-cinta
Halo Kamu yang baca, pada postingan sekaligus bahasan ini, Saya akan membagikan koleksi kumpulan 5 contoh puisi tentang cinta.

Siapa sih yang tidak pernah merasakan cinta? Hampir semua orang pernah merasakan yang namanya cinta, termasuk Saya juga. Didalam dunia cinta, kita tahu bahwa cinta akan membawa dua dampak antara bahagia dan kesengsaraan.

Bila rasa cinta itu diterima oleh oleh orang yang kita cintai, maka cinta itu akan membawakan dampak bahagia dan membuat kita senantiasa senang.

Namun beda lagi kalau cinta kita ditolak alias cinta bertepuk sebelah tangan, maka dampaknya sudahpasti membuat kita sengsara, mulai dari susah makan, susah tidur dan sebagainya.

Nah disini Saya akan membawakan 5 contoh puisi terbaru tentang cinta. Dengan membawakan puisi tentang kedua dampak cinta itu sendiri yakni antara rasa bahagia dan rasa sengsara buatan Saya sendiri. Yuk dibaca di bawah ini dan selamat membaca.

Pelita Kedua


Sejak kedatanganmu dalam kesibukan ini
Membawa dampak konstruktif bagiku
Karena wajahmu yang terang bagaikan sinar rembulan
Yang menghapus kegelapan malam didalam pikiran

Hatiku khusyuk melihat wajahmu yang senyap
Hingga mampu menghapus semua kenangan minus dibenakku.

Engkau adalah pelita kedua setelah orang tuaku
Engkau adalah pelita kedua setelah matahari
Dan engkau pelita kedua setelah api.

Jadi Yang Keempat


Sejak itu terjadi
Kau datang dan pergi meninggalkan jejak renjana
Membuat pikiranku senyap bagaikan air

Taburan renjana menghiasi kesibukan,
hingga mampu mengubah impresi menjadi saksi
Kau jadi yang keenam dan mungkin menjadi yang terakhir
Orang yang terakhir yang kuharapkan.

Untuk Yang Ketiga Kalinya


Sakit, itulah sekarang yang kurasakan
Hal itu membuatku pasrah akan sesuatu
Mulai darimu dan ucapan
Membuat hatiku terus beku
Sudah tiga kali kurasakan
Sejak pertama kali mengenal itu.

Ini untuk ketiga kalinya mendapatkan sesuatu
Dan menjadi akhir petualangan
Aku tersipu dan malu
Mendengar ejekan teman tentang dirimu itu.

Karenamu


Setiap malam aku tidak bisa tidur
Mendengar hatiku terus mendengkur
Ingin sekali kuucapkan
Tapi terus saja gagal dan membuat diriku terpeleset dalam kegelapan

Karenamu...
Bayanganmu...
Dan suaramu...
Terus mengganggu
Ditambah setiap kali hatiku resah
Dan setiap kali diriku gelisah,
entah berapa kali itu.

Berhalusinasi


Ketika bayanganmu mampu menyelimuti pikiran
Mataku seakan tidak bisa dikedipkan
Entah kenapa pikiranku bisa terfokuskan
Fokus pada satu objek tujuan

Halusinasi...
Mungkin itu yang terjadi
Halusinasi karena renjana mati
Seakan membuat tubuh kaku dan tidak bisa bergeming.

Kau ada didepanku
Bersama rasa yang terus membuntutiku
Aku tidak bisa berbicara sesuatu
Halusinasi itu terus menguasai diriku
Membuat mulutku beku dan membuat diriku seperti batu,
yang tidak mampu membicarakan sesuatu.

Dan itulah Kumpulan contoh 5 puisi cinta terbaru buatan Saya sendiri. Mungkin apa yang Saya dan Kamu rasakan sama. Sekian dan sampai jumpa dipostingan berikutnya.

Sabtu, 02 Desember 2017

Cara Membuat Kalimat Teks Terbalik Dengan Cepat dan Mudah

Foto Teks Terbalik Kebawah
Banyak yang bingung setelah membaca status fb yang menggunakan kalimat yang terbalik. Keren? Sudah pasti. Terus bagaimana cara Mereka membuat kalimat biasa menjadi kalimat keren yang terbalik?

Bagaimana keren bukan? Sebelum lanjut ke caranya ada baiknya Anda tahu tentang manfaat dan fungsi kalimat yang terbalik.

Manfaat dan fungsi teks terbalik kalau menurut saya ada banyak. Seperti:

  1. Membuat status,postingan,tulisan maupun trend di Facebook, Twitter, Google+, WhatsApp, BBM, Instagram menjadi lebih menarik dan terkesan unik.
  2. Menjadikan teman di Media Sosial penasaran dengan apa yang anda posting.
  3. Merubah kalimat dengan teks biasa menjadi kalimat dengan teks gaul.
  4. Tidak ketinggalan jaman, dan lebih kekinian.
  5. Bisa digunakan untuk menyembunyikan nama seseorang yang dicintai dibalik teks terbalik.
  6. Dan masih banyak lagi manfaat dan fungsi teks terbalik lainnya.

Bagaimana cara membuat kalimat dengan format huruf terbalik untuk status di sosmed?

Caranya cukup mudah tanpa menggunakan aplikasi atau software. Namun, disini kita menggunakan yang namanya Generator Flip Text.

Apa itu Generator Flip Text?

Generator Flip Text merupakan sebuah tempat untuk mengubah kalimat dengan format huruf biasa menjadi kalimat dengan huruf terbalik. Hasil akhirnya nanti bisa digunakan untuk membuat status unik di fb, postingan keren di Google+, Kicauan membingungkan di Twitter, serta tulisan aneh di WA,BBM,Instagram,Line,dll.

Selain digunakan untuk postingan di Sosmed, hasil teks akhir dari Generator Flip Text bisa juga digunakan untuk merespon atau berkomentar distatus dan postingan teman. Dan yang paling mantap bisa digunakan untuk menjahili teman di fb dan membuat bingung mereka, hehehe.

Mau tahu bagaimana caranya? Berikut adalah langkah - langkah untuk membuat kalimat dengan tulisan terbalik:

  1. Anda wajib punya kuota atau pulsa, serta persiapkan Aplikasi Browser, cemilan favorit anda (kalau ada) dan jangan lupa sediakan segelas kopi atau teh hangat. Bila tidak ada teh dan kopi hangat, bisa Anda ganti dengan segelas Air putih yang sudah direbus.
  2. Setelah semua dipersiapkan dengan mantap, silakan buka Aplikasi Browser Opera Mini, Uc Browser, Chrome, Firefox, dan sejenisnya. Dengan syarat punya fitur Copy Paste. Pada hp Android maupun lewat PC. Untuk hpnya bebas, bisa Anda gunakan hp apa saja dengan syarat bisa internetan.
  3. Tulis di Address bar atau tempat yang biasanya Anda gunakan untuk mengetik Alamat URL pada Aplikasi Browser Yang sedang Anda gunakan. Silakan tulis http://www.fliptext.org/ , lalu kunjungi alamat tersebut.
  4. Setelah itu Anda akan disuguhkan dengan tampilan dua kolom teks serta satu tombol buttom. Silakan tulis kalimat biasa yang ingin kamu sulap menjadi kalimat dengan tulisan terbalik pada kolom pertama.
  5. Lalu klik tombol buttom Flip Text, tunggu hingga loading pada Browser Anda selesai. Sambil menunggu silakan minum segelas air putih, teh atau kopi yang sudah anda persiapkan tadi.
  6. Bila loading sudah selesai, maka pada kolom kedua otomatis berisi kalimat dengan tulisan terbalik.

Dan selamat, kalimat dengan tulisan terbalik Anda sudah jadi. Langkah selanjutnya tinggal menyalin isi teks yang berada di dalam kolom kedua. Lalu tempel pada kolom tempat anda biasa membuat status, postingan, trend maupun komentar di akun Media Sosial yang anda miliki.

Nah sekian dulu pembahasan postingan tentang cara membuat kalimat terbalik di kelas terpadu ini. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Cara Membuat Jump Link Mudah di Postingan Artikel Blog

Halo blogger, ketemu lagi dengan saya. Admin paling ganteng dan paling tampan bila sendirian, hehehe.



Oke, pada postingan kali ini, saya akan membagikan sebuah trik alias cara nih untuk membuat jump link alias link yang bisa mengarahkan kita langsung ke inti pembahasan pada postingan. Pasti pernah dong melihat jump link di web - web atau blog populer, contohnya wikipedia. Untuk lebih lengkapnya silakan baca penjelasannya di bawah ini.

membuat-jump-link


Daftar Isi:


  1. Apa itu jump link ?
  2. Apa fungsi jump link pada postingan ?
  3. Manfaat menggunakan jump link pada postingan
  4. Bagaimana cara membuat jump link pada postingan blog ?






Jump link berasal dari dua akar kata yakni jump dan link. Jump sendiri berasal dari bahasa ingris, bila kita artikan kedalam bahasa indonesia jump bakal berarti loncat, lompat, loncatan, dan lompatan.



Sedangkan Link sendiri adalah sebuah istilah yang sering di gunakan dalam dunia coding dan perbloggingan. Link merupakan istilah untuk tulisan yang bisa diklik dan bila diklik akan mengarah kehalaman yang berbeda. Istilah lain dari link adalah anchorteks, artinya juga sama seperti link.



Disini dapat saya simpulkan bahwa jump link adalah sebuah tulisan bila diklik akan meloncat ke poin penjelasan yang sesuai. Cobtohnya (Klik ini maka akan mengarah keatas).





Bila kita lihat dari pengertian jump link sendiri yang berarti tulisan atau anchorteks bila diklik akan meloncat atau melompat langsung ke poin pembahasan, biasanya masih dalam satu halaman. Jadi, fungsi jump link adalah untuk mengarahkan langsung kepoin pembahasan yang sudah ditandai sebelumnya yang terdapat pada postingan.



Selain itu fungsi jump link juga bisa kita gunakan untuk mempercantik postingan yang akan di buat. Dan juga bisa kita gunakan untuk membuat tombol back-to-top (kembali keatas).





Penggunaan jump link pada postingan sangat bermanfaat. Khususnya untuk anda yang suka membuat postingan panjang. Salah satu manfaatnya adalah untuk membantu pengunjung agar mudah menemukan poin - poin penting yang belum mereka ketahui.





Anda ingin bukan untuk menyertakan fitur ini kedalam postingan blog anda? Entah itu di blogspot atau blogger, wordpress, blogdetik,nextwapblog,blogponsel,dll. Maka dari itu simak caranya di bawah ini.



Untuk membuat link jump silakan tulis dulu kode html di bawah ini di dalam postingan blog anda:



<a href='#poinyangdituju'>Judul poinnya</a>



Sedangkan untuk menandai poin tersebut agar bisa terhubung dengan link jump silakan tulis kode HTML di bawah ini:



<div id='poinyangdituju'>Judul poinnya</div>



Contoh pemakaiannya silakan simak caranya di bawah ini:



Daftar Isi:

1. <a href='#apaitublog'>Apa itu blog?</a>

2. Pembahasan 1

3. Pembahasan 2

<div id='apaitublog'>Apa itu blog?</div>

Ini penjelasan tentang blog dari berbagai sumber terpercaya. Definisi blog yang jarang diketahui orang. Serta pengertian blog menurut penulis.



Maka hasilnya akan seperti di bawah ini:

Daftar Isi:

1. Apa itu blog?

2. Pembahasan 1

3. Pembahasan 2



Apa itu blog?


Ini penjelasan tentang blog dari berbagai sumber terpercaya. Definisi blog yang jarang diketahui orang. Serta pengertian blog menurut penulis.



Catatan: untuk link jump link pada href='#poinyangdituju' harus sama dengan id='poinyangdituju'. Maksud saya poinyangdituju itu antara huruf besar dan kecilnya serta tulisannya harus sama kedua - duanya agar menjadi jump link yang benar dan berfungsi dengan baik.